Durasi Baca: Hanya 1 Menit
Terkadang, ada orang-orang yang menyepelekan persoalan niat mandi wajib dan pelaksanaannya.
Padahal, niat mandi wajib selain bersuci juga mengondisikan diri kita untuk siap melaksanakan ibadah wajib lainnya.
Mandi wajib adalah salah satu bagian dari tata cara untuk umat muslim membersihkan dirinya dari hadas besar.
Mandi wajib bukan hanya sekadar mandi, tapi aturan yang wajib dilaksanakan umat Islam sebelum bisa kembali beribadah.
Niat dalam mandi wajib pun juga menjadi hal yang cukup penting. Bukan hanya sekadar untuk dilafazkan, melainkan mengkondisikan dan meluruskan bahwa niat kita melaksanakan mandi wajib adalah karena ibadah.
Bacaan niat mandi wajib bisa dibaca secara lisan atau beberapa ulama berpendapat cukup dalam hati pun juga tidak masalah. Bacaan arab atau Bahasa Indonesia bisa digunakan untuk melafazkan niat.
Bacaan Niat Mandi Wajib
- Bacaan Niat Mandi Wajib Untuk Seluruh Hadast Besar
“Nawaitul Ghusla Lifrafil Hadatsil Akbari Fardhan Lillahi Ta’aala”
Artinya : “Aku berniat mandi besar untuk menghilangkan hadas besar fardhu karena Allah ta’aala.”
Bacaan niat ini bisa digunakan untuk seluruh hadas besar. Maka dari itu, ini bacaan niat yang universal bisa digunakan untuk segala macam sebab harusnya mandi wajib.
Jika tidak terlalu hapal bacaan satu persatu dari tiap hadas besar sebagai niat mandi wajib, kita bisa memilih bacaan ini untuk segala hadas besar yang akan dibersihkan.
- Bacaan Niat Mandi Wajib karena Junub, Mimpi Basah, dan Bersetubuh
“Nawaitu Ghusla Liraf’il Hadatsil Akbari ‘An Jamiil Badanii Likhuruji Maniyyi Minal Inaabati Fardhan Lillahi Ta’aal”
Artinya : “Aku berniat mandi wajib untuk menghilangkan hadas besar dari seluruh tubuhku karena mani dari jinabat fardhu karena Allah ta’ala.”
Baca Juga:
Bacaan niat ini digunakan untuk mandi wajib karena telah melakukan hubungan suami istri (baik secara junub atau sekedar menempelnya kemaluan nya masing-masing), mimpi basah, dan hal lainnya yang menyebabkan keluarnya air mani atau cairan hadas besar atau najis dalam tubuh.
- Bacaan Niat Mandi Wajib karena Haid
“Nawaitu Ghusla Liraf’il Hadatsil Akbar Minal Haidi Fardlon Lillahi Ta’ala”
Artinya : “Aku berniat mandi wajib untuk menghilangkan hadas besar dari haid fardu karena Allah ta’ala”
Bacaan niat mandi wajib ini adalah niat mandi yang disebabkan karena wanita muslimah haid atau menstruasi.
Haid atau menstruasi adalah proses wanita mengeluarkan darah akibat dari peluruhan sel telur yang ada di dinding rahim dan kelaur melalui kemaluan.
Untuk itu, khususnya muslimah bisa membacakan ini untuk niat membersihkan diri dari kotoran haid.
- Doa Niat Mandi Wajib karena Nifas
“Nawaitu Ghusla Liraf’il Hadatsil Akbar Minal Nifasi Fardhlon Lillahi Ta’ala”
Artinya : “Aku berniat mandi wajib untuk menghilangkan hadas besar dari nifas fardu karena Allah ta’ala”
Bacaan Niat Mandi Wajib ini adalah karena hadast besar yang disebabkan karena wanita muslimah telah selesai masa nifas.
Nifas adalah darah yang keluar karena setelah proses melahirkan atau persalinanan. Darah nifas atau haidh ini adalah najis atau termasuk dalam hadas besar.
Sobat Moslem, niat dalam melaksanakan ibadah menjadi sesuatu yang sangat penting. Niat mengondisikan diri kita untuk bertekad melaksanakan ibadah juga membawa kita untuk meluruskan tujuan beribadah agar tidak melenceng pada tujuan selain-nya.
Selain itu, niat membantu ibadah kita dengan ikhlas. Semoga bermanfaat, ya!
Dayana Cinthya
Writing means sharing. It's part of the human condition to want to share things - thoughts, ideas, and opinions.
Buat Tulisan