Durasi Baca: Hanya 1 Menit
Siapa yang belum tahu kue dadar gulung, salah satu hidangan kue basah tradisional lezat yang diolah dari bahan sederhana seperti tepung terigu, parutan kelapa, dan lain sebagainya.
Seperti juga onde-onde ataupun kue lumpur, dadar gulung terbilang jajanan pasar yang paling banyak disukai oleh semua usia.
Zaman terdahulu, resep dadar gulung umumnya menggunakan pandan sebagai pewarna luar. Maka dari itu, biasanya resep kue dadar gulung yang dijual di pasar berwarna hijau. Di samping enak dan legit, cara bikin dadar gulung ini juga simpel dan tidak butuh waktu lama, lho.
Cara bikin dadar gulung di rumah tanpa repot
Cara bikin dadar gulung ala rumahan sebenarnya mudah dan cepat. Kita hanya memerlukan dua langkah utama, yakni membuat kulit dadar gulung dan membuat isinya yang bisa disesuaikan dengan selera kita.
Terdapat beberapa versi resep dadar gulung yang bisa kita buat sendiri, yang punya citra rasa unik dan spesial tersendiri.
Ada yang hanya memakai air biasa untuk campuran adonan kulit dadarnya. Ada pula yang mencampurkan dengan santan agar lebih gurih.
Bahkan, ada yang menggunakan air susu agar aroma dan kulitnya lebih lembut. Sebenarnya cara membuat kulit dadar gulung sederhana dan tidak berbeda jauh dengan cara membuat kulit lumpia lain.
Perhatikan dahulu beberapa tips membuat kulit kue dadar gulung berikut ini agar lembut dan berpori di luarnya.
Baca Juga:
- Hindari membuat adonan kulit dadar gulung yang terlalu kental. Apabila kekentalan, nanti kulit resep dadar gulung akan mudah sobek dan pecah. Maka, tuang adonan disesuaikan dengan besar dan lebarnya kulit yang akan kita buat nanti.
- Ada baiknya adonan dadar gulung disaring terlebih dahulu agar hasil jadinya lebih lembut dan tidak mudah robek.
- Gunakan wajan atau teflon anti lengket yang dilapisi dengan sedikit margarin.
- Ketika menuang adonan kulit dadar, pan/teflon yang kita gunakan harus benar-benar sudah dalam kondisi panas. Adanya perbedaan suhu panas dan adonan resep dadar gulung tersebut akan memengaruhi hasil kulit lebih lembut dan berlubang-lubang atau berpori.
- Setelah dituang diatas teflon, api harus segera dikecilkan. Tujuannya agar kulit tidak terlalu gosong dan warnanya pun menarik.
- Segera isi kulit dadar gulung dengan bahan isi unti kelapa, pisang, cokelat maupun vla yang diinginkan. Kulit lebih mudah dibentuk dan lebih rapi hasil akhirnya bila masih dalam keadaan hangat.
- Bagi yang akan memakai parutan kelapa, sebaiknya diparut agak memanjang, ya. Selain itu hindari menggunakan kelapa yang terlalu tua ataupun yang terlalu muda.
Tak hanya kulit dadar gulung yang sudah banyak dimodifikasi, bahan isi resep kue basah ini kini juga banyak variasinya.
Dahulu mungkin kita hanya menemukan cara bikin dadar gulung pandan yang berwarna hijau dengan isi parutan kelapa. Parutan kelapa untuk isi tersebut biasanya dicampur dengan gula merah, sehingga berwarna kecokelatan.
Campuran untuk isian resep dadar gulung itulah yang dinamakan juga unti kelapa. Bahan isian resep dadar gulung ini juga banyak mengalami perkembangan.
Baik itu diisi dengan unti kelapa seperti biasa atau memakai pasta cokelat, pisang kombinasi cokelat, maupun isi vla sesuai selera juga bisa. Selamat mencoba!
Danur K Atsari
A fast learner. Strives to write Islamic based lifestyle and halal culinary. Live more worry less!
Buat Tulisan