Durasi Baca: Hanya 1 Menit
Sering kita mendengarkan kalimat istiqomah dalam setiap menjalankan suatu kegiatan, khususnya dalam masalah ibadah. Banyak yang bertanya-tanya, bagaimana cara agar tetap istiqomah dijalan Allah SWT?
Sebelumnya, apa yang dimaksud dengan istiqomah? Istiqomah memiliki arti konsisten dalam melakukan kebaikan.
Teguh dalam satu pendirian dan tidak akan tergoyahkan oleh berbagai macam rintangan dalam mendapatkan ridha Allah SWT.
Istiqomah sendiri memang mudah diucapkan tapi pada prakteknya, menjadi seorang pribadi yang istiqomah lebih sulit dari yang dibayangkan.
Perlu usaha yang keras dan hati lurus serta ikhlas agar bisa menjadi seseorang yang istiqomah dijalan Allah SWT.
Ada beberapa cara yang bisa membantu seorang muslim untuk tetap istiqomah dijalan Allah SWT, antara lain:
- Meluruskan Niat
Sebelum seseorang melaksanakan ibadah ia tentunya harus berniat dalam hati. Dengan memiliki niat yang lurus dan hanya mengharapkan ridha Allah SWT, seseorang akan lebih mudah menjalankan ibadahnya dan tidak mudah tergoda pada hal-hal yang bisa menghalangi ibadahnya.
Niat juga merupakan penentu suatu ibadah dan ia mendapatkan pahala atau ganjaran sesuai dengan niat ibadah dalam hatinya. Sebagaimana disebutkan dalam hadits berikut ini.
“Sesungguhnya setiap amalan hanyalah tergantung dengan niat-niatnya dan setiap orang hanya akan mendapatkan apa yang dia niatkan, maka barangsiapa yang hijrahnya kepada Allah dan RasulNya maka hijrahnya kepada Allah dan Rasul-Nya dan barangsiapa yang hijrahnya karena dunia yang hendak dia raih atau karena wanita yang hendak dia nikahi maka hijrahnya kepada apa yang dia hijrah kepadanya.” (HR. Bukhari dan Muslim dari Umar bin Khaththab RA.).
- Memperbanyak Baca Al-Quran
Membaca Al-Quran setiap hari secara rutin adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri pada Allah SWT dan membantu seorang muslim untuk lebih istiqomah beribadah di jalan Allah SWT.
Baca Juga:
Al-Quran sendiri adalah kitab suci umat islam yang bisa meneguhkan hati seorang Muslim, sehingga ia tidak mudah tergoyahkan oleh hal-hal yang mampu merusak imannya.
Sebagaimana yang disebutkan dalam firman Allah SWT,
“Ruhul Qudus (Jibril) menurunkan Al Quran itu dari Tuhanmu dengan benar, untuk meneguhkan (hati) orang-orang yang telah beriman, dan menjadi petunjuk serta kabar gembira bagi orang-orang yang berserah diri (kepada Allah).” (Qs. An-Nahl : 102).
- Meningkatkan Kualitas Ibadah Sedikit Demi Sedikit
Mungkin bagi seorang muslim beribadah terus-menerus sepanjang hari dan terus beribadah dengan khusyuk agar kualitas ibadah meningkat tidak begitu mudah.
Akan tetapi, hal ini tetap dapat dilakukan untuk menjaga istiqomah dalam beribadah. Agar senantiasa dapat beribadah secara istiqomah, maka hal tersebut dapat dilakukan dengan meningkatkan kualitas ibadah sedikit demi sedikit.
- Bergaul Dengan Orang-Orang Shaleh
Hubungan manusia tidak terlepas dengan manusia lainnya dan perilaku seorang manusia juga biasanya dipengaruhi oleh orang-orang disekitarnya.
Oleh sebab itu jika ingin selalu istiqomah dalam beribadah, maka banyaklah bergaul dengan orang shaleh karena mereka bisa menjadi kawan saat beribadah dan senantiasa menjagamu dalam kebaikan.
Sebagaimana disebutkan dalam hadis berikut ini,
“Seseorang yang duduk (berteman) dengan orang sholih dan orang yang jelek adalah bagaikan berteman dengan pemilik minyak misik dan pandai besi. Jika engkau tidak dihadiahkan minyak misik olehnya, engkau bisa membeli darinya atau minimal dapat baunya. Adapun berteman dengan pandai besi, jika engkau tidak mendapati badan atau pakaianmu hangus terbakar, minimal engkau dapat baunya yang tidak enak.”
- Berdoa dan Berzikir Kepada Allah SWT
Allah SWT adalah maha pembolak-balik hati seseorang dan atas kuasa-Nya-lah Allah menetapkan apakah Ia akan memberi seseorang hidayah ataukah menutup hati seseorang.
Oleh sebab itu, kita dianjurkan untuk senantiasa berzikir dan berdoa kepada Allah SWT agar tetap istiqomah di jalan yang benar.
Sobat, semoga kita senantiasa bisa menjadi Muslim yang Istiqomah dalam beribadah kepada Allah SWT. Aamiin.
Dayana Cinthya
Writing means sharing. It's part of the human condition to want to share things - thoughts, ideas, and opinions.
Buat Tulisan